Indahnya Jembatan Layang Surabaya di Pantai Ria Kenjeran - Sebagian orang beranggapan bahwa
kota Surabaya merupakan kota transit. Kota persinggahan sementara sebelum kita
ke tujuan. Itu bukan mitos. Faktanya memang demikian. Tak jarang, orang-orang
(turis lokal) datang ke Surabaya sekadar transit. Sekadar mampir. Penyebabnya,
mungkin memang tujuan mereka bukan ke Surabaya atau mungkin memang mereka tak
tahu kalau berwisata di Surabaya itu ke mana.
Nyatanya, di Surabaya banyak
tempat wisata yang bisa dijadikan sebagai tempat tujuan untuk melepas penat. Ada
taman, kebun binatang, Hutan Mangrove, bahkan pantai. Iya, Surabaya mempunyai
pantai. Bahkan, baru-baru ini Bu Risma selaku Wali Kota Surabaya membangun dan
meresmikan jembatan Surabaya yang berada di Pantai Ria Kenjeran.