Tips Menjaga Kesehatan Mental ala Wulan Kenanga

taken from pexels.com



Mungkin apa yang akan saya tulis di sini sudah sangat umum. Tapi, yang saya tahu hal-hal itu memang sangat membantu dalam menjaga kesehatan mental, terlebih lagi di zaman media sosial seperti saat ini. Sadar tidak, bahwa sejak adanya media sosial banyak orang merasa kelelahan dan akhirnya mentalnya terganggu? Padahal, mungkin mereka bekerja dari rumah yang sebenarnya sangat jarang berinteraksi dengan orang asing - seperti saya.

Nah, di bawah ini merupakan tips menjaga kesehatan mental ala saya, yang mungkin bisa kamu terapkan juga.

Tips Menjaga Kesehatan Mental


1 | Menerima Diri Sendiri

Seringnya, saya merasa kurang. Saya merasa kurang cantik, kurang kurus, kurang pintar, dan kurang-kurang lainnya. Kalau dipikir, saya selalu merasa banyak kekurangan. Memang benar, Allah menciptakan manusia dengan sempurna. Manusia memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Namun, seringnya saya merasa masih kurang dalam banyak bidang.

Saya pernah menyesali tidak belajar dengan serius ketika kuliah, sehingga sekarang saya harus bekerja lebih keras lagi. Saya harus belajar, sekaligus bekerja. Seakan-akan, saya sedang menebus masa-masa muda yang tidak serius itu.

Sebenarnya, merasa kurang akan beberapa hal itu bagus. Dengan begitu, saya bisa memperbaikinya. Namun, yang tidak bagus adalah menyalahkan diri sendiri dan membenci diri sendiri.

Maka, hal yang harus saya lakukan adalah menerima diri sendiri; baik dan buruknya. Dengan begitu, saya bisa tahu harus fokus ke mana.

2 | Fokus Pada Kelebihan

Saya tahu, untuk fokus pada kelebihan yang kita miliki sangat sulit. Apalagi, kita merasa bahwa kelebihan yang kita miliki tidak lebih banyak daripada kekurangan yang kita miliki. Kamu tahu, kenapa kelebihan kita tidak lebih banyak? Jawabannya, karena kita terlalu fokus pada kekurangan, sehingga otak kita berpikir bahwa itulah yang harus kita kembangkan. Maka, mari fokus pada kelebihan diri sendiri, lalu lakukan poin ketiga.

3 | Fokus Upgrade Diri

Hal yang bisa kita lakukan untuk menjaga kesehatan mental adalah fokus upgrade diri. Kamu bisa menulis apa pun mengenai hal yang membuatmu cemas dan kekuranganmu. List satu per satu. Lalu, apabila ada hal yang bisa kamu ubah, maka ubahlah. Apabila itu tidak bisa kamu ubah, maka terimalah dengan baik. Lalu, upgrade diri kamu. Fokuskan pada pengembangan diri daripada fokus pada keburukan atau hal negatif yang kita miliki.

4 | Abaikan Omongan Negatif

Mau kamu memiliki kelebihan atau tidak, orang akan selalu berkata negatif mengenai kamu. Masalah bukan ada pada dirimu melainkan pada dia. Orang cenderung berbicara mengenai orang lain karena dia tidak bisa melakukannya atau mendapatkannya. Maka, dia akan berkata hal negatif.

5 | Puasa Media Sosial

Di zaman media sosial ini, puasa media sosial sangat perlu. Derasnya arus informasi yang masuk membuat mental lelah. Maka, apabila kamu sedang lelah, bisa jadi karena terlalu sering menghabiskan waktu di media sosial. Maka, kamu bisa puasa media sosial.

Mari membatasi diri untuk tidak ikut kesal atau ikut campur masalah orang lain. Apalagi, orang tersebut tidak kita kenal baik.

Semoga bermanfaat!

No comments:

Post a Comment